Sakit Pinggang

Apa Itu Sakit Pinggang?
Hampir semua orang pernah mengalami sakit pinggang. Sakit pinggang adalah kondisi kesehatan yang menyebabkan rasa sakit atau nyeri di area punggung bawah.
Sakit pinggang bisa berlangsung dalam waktu singkat (akut) atau dalam waktu lama (kronis).
Yuk ketahui lebih lanjut apa saja pengobatan yang bisa dilakukan untuk mengatasi sakit pinggang!
Gejala Sakit Pinggang
Gejala sakit pinggang pada tiap orang bisa berbeda-beda, tergantung pada penyebabnya. Namun, beberapa gejala sakit pinggang ini paling umum dirasakan:
- Pinggang terasa pegal
- Rasa nyeri atau kaku di punggung bawah
- Rasa sakitnya bisa berupa nyeri tumpul hingga rasa seperti ditusuk atau tertusuk
- Rasa sakitnya bisa membuat kamu sulit bergerak atau berdiri tegak
- Nyeri yang menjalar ke kaki atau bokong
- Gejala sakit pinggang juga bisa berupa sensasi otot punggung yang terasa tegang atau kram
- Mati rasa atau kesemutan pada kaki, terutama jika ada tekanan pada saraf
dr. Zicky Yombana, Sp.N, dokter spesialis saraf dari Neuro Care by Klinik Pintar mengungkapkan bahwa gejala sakit pinggang ini bisa muncul secara tiba-tiba atau muncul secara bertahap, dan dapat bersifat ringan hingga parah, bahkan hingga mengganggu aktivitas sehari-hari.
Oleh karena itu, jika kamu mengalami gejala sakit pinggang, segera konsultasikan dengan dokter spesialis saraf untuk mendapatkan diagnosis dan penanganan yang tepat.
Penyebab Sakit Pinggang
Tak bisa dipungkiri bahwa sakit pinggang merupakan salah satu keluhan yang sering dialami oleh banyak orang.
Ini karena tulang belakang lumbar (punggung bawah) berfungsi untuk menopang sebagian besar berat tubuh, sebagai pusat keseimbangan tubuh, dan berbagai fungsi lainnya.
Dengan semua fungsi penting ini, masalah apa pun pada struktur di punggung bawah dapat menyebabkan sakit pinggang.
Berikut beberapa penyebab umum sakit pinggang:
- Ketegangan otot atau cedera
- Penyempitan celah tulang belakang
- Saraf kejepit
- Osteoarthritis
- Kelainan bentuk susunan tulang belakang Beberapa kelainan tulang belakang yang bisa terjadi, di antaranya:
- Kifosis
- Skoliosis
- Lordosis
- Osteoporosis
Namun, ini hanyalah beberapa dari sekian banyak penyebab sakit pinggang. Perlu diketahui bahwa pada beberapa kasus, kondisi di atas tidak selalu disertai dengan nyeri.
Misalnya, penyakit osteoarthritis yang dapat terdiagnosis melalui pemeriksaan pencitraan, padahal orang tersebut tidak merasakan nyeri.
Cek Penyebab Sakit Pinggang dengan Alat Diagnostik Terkini di Neuro Care by Klinik
Sakit pinggang bisa jadi tanda dari berbagai kondisi medis. Oleh karena itu, penting untuk melakukan pemeriksaan agar kamu bisa mendapatkan diagnosa sakit pinggang yang kamu alami.
Neuro Care by Klinik Pintar merupakan klinik spesialis saraf yang bekerja sama dengan puluhan dokter saraf berpengalaman dalam menangani kasus sakit pinggang.
Di Neuro Care by Klinik Pintar kamu bisa mendapatkan diagnosa yang akurat karena klinik spesialis saraf ini memiliki alat diagnostik terkini, seperti:
1. Elektromiografi (EMG)
Tes medis yang digunakan untuk mengukur aktivitas listrik pada otot dan saraf.
Dalam konteks sakit pinggang, EMG dapat membantu mendeteksi adanya masalah pada saraf yang menghubungkan otot-otot di area punggung.
Dengan menganalisis pola aktivitas otot, dokter dapat menentukan apakah terdapat kerusakan saraf, seperti herniasi diskus atau kompresi saraf.
2. NCV (Nerve Conduction Velocity) atau Kecepatan Hantar Saraf (KHS)
Selain EMG, KHS juga kerap digunakan untuk diagnosa sakit pinggang.
KHS dapat membantu mendeteksi apakah ada kompresi atau iritasi pada saraf yang berpotensi menyebabkan nyeri.
Jika kamu mengalami gejala sakit pinggang, jangan ragu untuk segera melakukan konsultasi dan pemeriksaan ke dokter spesialis saraf.
Berbagai Terapi dan Pengobatan di Neuro Care untuk Atasi Sakit Pinggang
Selain memiliki alat diagnosa lengkap dan terkini, Neuro Care by Klinik Pintar juga dilengkapi dengan berbagai jenis terapi yang dikhususkan untuk pemulihan sakit pinggang.
Tentunya, pemberian terapi sakit pinggang ini dilakukan sesuai dengan kondisi masing-masing pasien.
Berikut beberapa terapi sakit pinggang yang bisa kamu dapatkan di Neuro Care by Klinik Pintar:
- Pemberian obat-obatan sesuai dengan gejala yang dialami pasien
- Fisioterapi
- Dry needling
- Transcranial Magnetic Stimulation (TMS)
- Neuromuscular taping
- Injeksi untuk meredakan nyeri
- Pemasangan korset
- Cryotherapy
- Pengobatan kombinasi sesuai dengan kondisi pasien
Sakit pinggang bisa menjadi tanda masalah serius. Oleh karena itu, Jika kamu mengalami gejala sakit pinggang, jangan abaikan. Segera konsultasikan dengan dokter saraf berpengalaman di Neuro Care by Klinik Pintar.
Yuk konsultasikan sakit pinggangmu sekarang di sini.
Dokter Neuro Care by Klinik Pintar yang Berpengalaman dalam Menangani Kasus Sakit Pinggang
- dr. Zicky Yombana, Sp.N, AIFO-K, DAIFIDN
- dr. Andrie Gunawan, Sp.N, F-NR
- dr. Sa'diah, Sp. N, DAIFIDN
- dr. Abdul Wahid Indrajaya, Sp.N
- dr. R. Amanda Nabilah, Sp.N
- dr. Putri Widya, Sp. N
- dr. Nadia Devianca, Sp. N
- dr. Fitri Abdat, Sp. N
- dr. David, Sp. N
- dr. Lisa Maulina, Sp. N
- dr. Laresi Indah Sonata, Sp. N
- dr. Bambang Siswanto, Sp. N
- dr. Reza Aditya Arpandy, Sp. N
- dr. Tannov Romalo Siregar, Sp. N
- dr. Lamia Aisha, Sp. N
- dr. Dhara Ayu Lestari, Sp.N, AIFO-K
- dr. Rineke Twistixa Arandita, Sp.N
- dr. Syairah Banu, Sp. N
- dr. Ferdi, Sp. N.
- dr. Fadila Asmaniar, Sp.N
- dr. Lenny Naulita, Sp.N
- dr. Septiana Andri Wardana, Sp.N
- dr. Eka Musridharta, Sp.N, KIC, MARS
- dr. Dea Martasukma Gita Apsari, Sp.N
- dr. Anastasia Melissa Ayu Larasati Witjaksono, Sp.N
- dr. Fyrnaz Kautharifa, Sp.N
- dr. Huseikha Velayazulfahd, Sp.N
- dr. Pradita Sari, Sp. N
- dr. Natashia Suryawijaya, Sp.N
Baca Juga:
- 8 Gerakan yang Bisa Menyembuhkan Sakit Pinggang
- Perbedaan Sakit Pinggang Biasa dengan Sakit Akibat Saraf Kejepit
- Posisi Duduk yang Benar untuk Mencegah Sakit Pinggang
Sumber:
- Cleveland Clinic. Lower Back Pain: Causes, Symptoms & Treatment.
- Spine Health. Lower Back Pain Symptoms, Diagnosis, and Treatment.
- Bupa UK. Lower back pain: Symptoms, causes and treatment.