Skip to main

#KlinikBerdaya: Pemberdayaan Klinik oleh Klinik Pintar

Pada hari Minggu (15/05), Klinik Pintar mengadakan Silaturahmi #KlinikBerdaya di Hotel Mercure, Karawang, Jawa Barat.

Acara yang berlangsung dari pukul 10.00-14.00 WIB ini mengangkat tema “Peningkatan Layanan Kesehatan Melalui Pemberdayaan Klinik di Indonesia”.

Silaturahmi #KlinikBerdaya bertujuan menambah wawasan mengenai tantangan dalam pelayanan kesehatan serta menjadi ajang silaturahmi bagi para dokter di Karawang.

article-1 (1).jpg

Pembicara dihadiri oleh dr. Irvin Anderson, Sp.OG., selaku ketua IDI cabang Karawang, dr. Sugeng Soemardjo yang menjabat ketua ASKLIN (Asosiasi Klinik Indonesia) cabang Karawang, dan Harya Bimo sebagai CEO dari Klinik Pintar.

Turut dihadiri dr. Eko S. Nugroho, MPH., sebagai CMO Klinik Pintar, dr. Efmansyah Iken Lubis, MM., selaku Ketua PDUI Komisariat Jakarta Selatan dan Advisor Klinik Pintar, serta dr. Agus Haryanto ketua dari PDUI Komisariat Karawang.

article-2 (1).jpg

Silaturahmi #KlinikBerdaya membahas mengenai permasalahan kesehatan yang ada di Karawang dari sisi dokter sebagai tenaga kesehatan dan juga klinik.

Dr. Agus Haryanto ketua dari PDUI Komisariat Karawang mengatakan, “Saya berharap Klinik Pintar dapat menjadi fasilitas bagi dokter-dokter di Karawang untuk bisa mengembangkan diri.”

Di sesi awal, pembicara membahas permasalahan yang kerap dijumpai di klinik, baik dari sisi dokter maupun sisi klinik. Peserta juga diminta mengisi kuesioner #KlinikBerdaya dengan tujuan mengetahui kendala yang dihadapi, terutama oleh tim manajerial klinik.

article-3 (1).jpg

Pada sesi kedua, Silaturahmi #KlinikBerdaya mengupas hasil kuesioner dan membahas solusi yang coba ditawarkan oleh Klinik Pintar. Terdapat pula sesi sharing dan tanya jawab yang cukup antusias antara peserta dengan para pembicara.

“Dari paparan yang dijelaskan pembicara, saya mendapat banyak informasi tentang manajemen klinik. Harapannya klinik-klinik di karawang bisa memaksimalkan pelayanan dan service terhadap pasien. Semoga lebih banyak klinik di Karawang yang bergabung bersama Klinik Pintar,” ungkap Aulia dari Klinik Izza di Tirtamulya, Cikampek.

Tidak ketinggalan, terdapat hadiah menarik bagi peserta dengan pertanyaan terbaik dan pengisi kuesioner #KlinikBerdaya yang beruntung.

Silaturahmi #KlinikBerdaya akan kembali diadakan oleh Klinik Pintar di kota-kota lainnya di Indonesia.