Skip to main

Pentingnya Prenatal Check up untuk Ibu Hamil

Prenatal check up merupakan pemeriksaan ibu hamil dan janin yang penting untuk dilakukan. Lalu sebenarnya, apa itu prenatal check up?

Prenatal check up adalah serangkaian kunjungan medis yang dilakukan oleh ibu hamil selama masa kehamilan.

Dengan begitu, tumbuh kembang janin bisa terpantau secara optimal. Hal ini juga penting bagi ibu agar mereka mendapatkan perawatan yang tepat selama masa kehamilan.

Pentingnya Prenatal Check up untuk Ibu Hamil

Tentu saja, prenatal check up sangat penting dilakukan selama masa kehamilan. Dengan pemeriksaan kehamilan rutin, dokter kandungan atau bidan dapat membantu ibu hamil memantau tumbuh kembang janin mereka.

Hal ini juga dapat membantu ibu hamil mendeteksi kemungkinan masalah selama masa mengandung. Selama prenatal check up, ibu hamil bisa melakukan konsultasi yang diperlukan dengan dokter kandungan sehingga bisa menjalani masa kehamilan secara lebih aman dan nyaman.

Lantas, kapan ibu hamil harus melakukan prenatal check up? Dalam anjuran Kementerian Kesehatan RI yang tertuang dalam Permenkes No. 25 Tahun 2014 Pasal 6 Ayat 3, diatur bahwa pemeriksaan ibu hamil setidaknya dilakukan selama empat kali sepanjang masa kehamilan.

Berikut panduan pemeriksaan kehamilan yang direkomendasikan berdasarkan usia kandungan. Perhatikan, ya, Moms.

  • Trimester pertama: 1 kali kunjungan selama usia kehamilan 0-13 minggu
  • Trimester kedua: 1 kali kunjungan selama usia kehamilan 14-27 minggu
  • Trimester ketiga: 2 kali kunjungan selama usia kehamilan 28 sampai waktu kelahiran

Selain itu, kunjungan ke dokter kandungan atau bidan juga dapat dilakukan lebih dari empat kali. Bergantung pada kondisi masing-masing ibu hamil.

Hal yang Dilakukan Selama Prenatal Check up

Umumnya, pemeriksaan kehamilan yang dilakukan ibu hamil mencakup beberapa hal berikut:

  • Pemeriksaan Fisik, untuk memantau berat badan, tekanan darah, hingga ukuran perut.
  • Pemeriksaan Janin, untuk mengetahui detak jantung janin dan memastikan tumbuh kembang bayi berjalan optimal.
  • USG, untuk memantau perkembangan janin, menilai kondisi plasenta, dan mendeteksi kelainan perkembangan.
  • Tes Darah dan Urin, untuk mengetahui tingkat hemoglobin, gula darah, dan faktor lain yang mungkin memengaruhi kondisi ibu hamil atau janin.
  • Tes Skrining, untuk mendeteksi penyakit atau kondisi tertentu yang mempengaruhi kesehatan ibu hamil dan janin.
  • Konseling Kesehatan, untuk memastikan ibu hamil mendapatkan nutrisi yang tepat, menjalani gaya hidup sehat, dan gejala yang perlu diperhatikan selama masa mengandung.
  • Edukasi Persalinan, untuk membantu ibu hamil merencanakan persalinan dengan tepat.
  • Pemberian Vitamin, untuk memastikan ibu hamil memperoleh asupan yang cukup melalui tambahan konsumsi vitamin atau suplemen sesuai kebutuhan.

Manfaat Prenatal Check up

Ketahui yuk, moms, apa saja manfaat prenatal check up yang dilakukan secara rutin berikut ini.

1. Mendeteksi dan Mengatasi Komplikasi Kehamilan

Salah satu manfaat prenatal check up yakni bisa membantu ibu hamil dalam mendeteksi kemungkinan adanya masalah atau komplikasi selama mengandung.

Misalnya diabetes gestasional, tekanan darah tinggi, atau preeklampsia. Ketika gejala diketahui sejak dini, proses penangannya pun bisa lebih cepat dan tepat. Jadi, komplikasi bisa dikendalikan sebelum berkembang lebih parah.

2. Memastikan Tumbuh Kembang Bayi

Pemeriksaan kehamilan rutin akan sangat berguna bagi ibu untuk memastikan bahwa janinnya tumbuh dan berkembang sesuai usia.

Contohnya melalui pemeriksaan tekanan darah, kadar gula darah, dan keadaan nutrisi. Dokter kandungan atau bidan juga bisa mendeteksi apabila ada kemungkinan masalah pada janin.

Misalnya dengan melakukan tes skrining untuk mengetahui risiko terjadinya kelainan kromosom seperti down syndrome.

Baca Juga:

3. Menjaga Kesehatan Ibu

Tak hanya bermanfaat bagi janin, melakukan prenatal care selama kehamilan juga memiliki dampak positif bagi ibunya, lho.

Ibu hamil yang melakukan pemeriksaan rutin biasanya akan diarahkan juga oleh dokter kandungan atau bidan untuk menjalani pola hidup sehat.

Mulai dari nutrisi yang tepat hingga tanda atau gejala lain yang sebaiknya diperhatikan selama kehamilan. Jadi, ibu hamil bisa tetap sehat dan terhindar dari masalah kesehatan yang mungkin mempengaruhi kehamilan.

4. Memberikan Dukungan Emosional

Prenatal care tidak hanya penting untuk memantau tumbuh kembang bayi dan kesehatan ibu hamil, tetapi juga bisa memberikan dukungan emosional secara positif.

Hal ini karena selama pemeriksaan, ibu hamil dapat berinteraksi langsung dengan dokter kandungan atau bidan sehingga memberi rasa aman dan nyaman.

Setiap pertanyaan yang diajukan oleh ibu hamil akan disertai saran yang bermanfaat sehingga moms terhindar dari stres dan kecemasan berlebih.

Ibu hamil pun akan merasa didukung dan lebih siap untuk menghadapi masa kehamilan dengan percaya diri.

5. Mempersiapkan Kelahiran Bayi

Terakhir, prenatal care dapat membantu ibu hamil dalam mempersiapkan kelahiran buah hatinya.

Dokter kandungan atau bidan yang menangani moms biasanya akan memberikan informasi seputar tanda-tanda persalinan dan proses melahirkan selama pemeriksaan kehamilan.

Tak hanya itu, ibu hamil akan dibimbing untuk merencanakan proses persalinan yang sesuai dengan keinginan dan kebutuhan.

Nantinya, dokter kandungan atau bidan bahkan turut melakukan evaluasi kesehatan ibu hamil dan janin untuk memastikan kesiapan persalinan.

Misalnya dengan melakukan pemeriksaan posisi janin, mengevaluasi kesehatan jantung dan paru-paru, dan pemantauan kesehatan lainnya yang mungkin memengaruhi proses bersalin.

Itulah penjelasan lengkap mengenai prenatal check up yang penting untuk dipahami oleh setiap ibu hamil. Jadi, moms bisa menjalani proses kehamilan yang nyaman dan sehat hingga waktu persalinan tiba nantinya.

Yuk rutin prenatal check up di Mitra Klinik Pintar terdekat!

Menariknya, saat ini Klinik Pintar menghadirkan spesial promo Flash Deal Booking Prenatal Check Up FREE Home Service, lho! Kapan lagi bisa cek kesehatan kehamilan bonus layanan home service yang nyaman. Yuk booking jadwalnya sekarang!

Bagi Anda yang ingin prenatal check up dengan harga terjangkau dan FREE Injeksi Immune Booster, yuk datang ke event Premarital Check Up Klinik Pintar X Mecapan pada 18 Februari 2024 di Open House Mecapan Space, Jl. Mawar No. 1, Cilandak TImur, Jakarta Selatan. Untuk info lebih lanjut, dapat menghubungi 0823-1075-3899 (Tim Sales Klinik Pintar)

Sumber:

University of Maryland Medical System. 3 Things to Know About the Importance of Prenatal Care. 28 Desember 2020.

Planned Parenthood. Prenatal Care. 18 Juni 2020.

North Texas Medical Center. 6 Reasons Why Prenatal Care Is Important.

Amankan Jadwal Anda di Klinik