Skip to main

Penyebab Nyeri Lutut dan Cara Mengatasinya

Nyeri lutut merupakan salah satu jenis cedera yang sering menyerang banyak orang. Tentunya, rasa sakit pada lutut ini bisa menyebabkan ketidaknyamanan saat beraktivitas.Kamu yang mengalaminya mungkin akan sulit untuk bergerak dan berdiri karena kondisi lutut terasa sangat sakit.

Meski nyeri lutut bisa ditangani sendiri di rumah dan dapat membaik setelah beberapa hari, tetapi ada beberapa penyebab nyeri lutut yang membutuhkan perhatian khusus dan harus dikonsultasikan dengan dokter spesialis saraf.

Oleh karena itu, yuk cari tahu apa saja penyebab nyeri lutut dan pengobatannya yang tepat.

Konsultasikan Segera

Penyebab Nyeri Lutut

Perlu diketahui bahwa nyeri lutut bisa terjadi pada siapa saja. Namun, kondisi ini lebih rentan dialami oleh orang-orang lanjut usia, keausan yang berulang, kecelakaan, dan berat badan berlebih.

Ternyata, ada banyak penyebab nyeri lutut yang bisa menyerang. Penyebab nyeri lutut ini dibagi ke dalam dua jenis, yakni:

1. Nyeri Lutut Akibat Cedera atau Penggunaan Berulang

Nyeri lutut yang disebabkan oleh cedera atau penggunaan berlebihan biasanya terkait dengan aktivitas fisik atau trauma tertentu pada sendi lutut. Berikut adalah beberapa penyebab nyeri lutut yang terkait dengan cedera atau penggunaan berlebih:

  • Cedera Ligamen

Cedera pada ligamen lutut, seperti cedera ACL (anterior cruciate ligament), PCL (posterior cruciate ligament), MCL (medial collateral ligament), atau LCL (lateral collateral ligament), dapat menyebabkan nyeri lutut. Kondisi ini biasanya terjadi selama aktivitas olahraga yang melibatkan gerakan tiba-tiba atau torsi pada lutut.

  • Cedera Meniskus

Penyebab nyeri lutut lainnya yakni cedera meniskus pada cincin fibrosa yang berada di antara tulang rawan lutut. Cedera ini dapat menyebabkan nyeri, bengkak, dan terkadang terasa seperti "terkunci" pada sendi lutut.

Baca Juga:

Cedera lutut akibat kecelakaan atau trauma fisik lainnya, seperti jatuh atau benturan keras pada lutut, dapat menyebabkan nyeri dan peradangan.

  • Tendinitis

Tendinitis patellar, yang juga dikenal sebagai jumper's knee, terjadi ketika tendon yang menghubungkan patella (tulang lutut) ke tulang kering meradang. Hal ini bisa terjadi akibat penggunaan berlebih atau aktivitas yang melibatkan lompatan.

  • Bursitis

Bursitis prepatellar adalah kondisi di mana bursa kantung kecil yang berisi cairan di atas patella meradang akibat gesekan berulang atau tekanan pada lutut. Kondisi ini menyebabkan nyeri dan pembengkakan pada bagian depan lutut

2. Nyeri Lutut Akibat Kondisi Medis

Selain karena cedera atau penggunaan berlebih, nyeri pada lutut juga bisa disebabkan oleh kondisi medis seseorang yang melibatkan struktur dan fungsi sendi serta tulang di daerah lutut. Beberapa penyebab nyeri lutut yang disebabkan oleh kondisi medis meliputi:

  • Artritis Rheumatoid

Artritis rheumatoid adalah penyakit autoimun yang menyebabkan peradangan kronis pada sendi, termasuk sendi lutut.Penyakit ini dapat menyebabkan nyeri, pembengkakan, dan kerusakan sendi.

  • Osteoartritis

Kondisi medis lainnya yang bisa memicu terjadinya nyeri, kaku, dan peradangan pada lutut adalah osteoartritis.Ini adalah penyakit sendi degeneratif yang sering terjadi pada usia tua sehingga menyebabkan kerusakan pada tulang rawan sendi lutut.

  • Gout

Gout terjadi ketika kadar asam urat dalam darah tinggi dan kristal asam urat mengendap di sendi, termasuk sendi lutut. Kondisi ini pun dapat menyebabkan serangan nyeri yang hebat.

  • Lupus Eritematosus Sistemik

Lupus merupakan penyakit autoimun yang dapat memengaruhi berbagai bagian tubuh, termasuk sendi. Pasien yang mengalaminya dapat merasakan nyeri sendi dan pembengkakan pada lutut.

  • Sindrom Sjögren

Sindrom Sjögren adalah gangguan autoimun yang dapat menyebabkan kering mata dan mulut, tetapi juga dapat mempengaruhi sendi lutut dan menyebabkan nyeri dan peradangan.

Konsultasikan Segera

Obat Nyeri Lutut

Thumbnail 3 - Kaki Sering Kram.jpg Lantas, bagaimana cara mengatasi nyeri lutut yang mudah dan bisa dilakukan di rumah? Berikut beberapa pilihan obat nyeri lutut yang ampuh.

1. Menggunakan Metode RICE

Metode RICE adalah singkatan dari Rest (Istirahat), Ice (Dingin), Compression (Tekanan), dan Elevation (Elevasi).

  • Saat mengalami nyeri pada lutut, segera hentikan aktivitas fisik yang mungkin memperburuk kondisi.
  • Setelah cedera terjadi, aplikasikan es yang dibungkus dengan handuk tipis pada area yang sakit.Biarkan es tersebut selama sekitar 15-20 menit setiap 1-2 jam dalam 48 jam pertama setelah cedera.Hal ini akan membantu mengurangi peradangan, pembengkakan, dan nyeri pada lutut.
  • Setelahnya, balut lutut yang sakit dengan perban elastis atau penjepit khusus untuk cedera lutut. Pastikan perban tidak terlalu ketat yang dapat mengganggu sirkulasi darah.
  • Kemudian lakukan elevasi dengan menjaga lutut yang sakit dalam posisi lebih tinggi daripada jantung. Misalnya dengan meletakkan bantal atau benda yang empuk di bawah lutut. Elevasi akan mengurangi pembengkakan dengan mengalirkan cairan yang berlebihan dari area yang terluka.

2. Kompres Panas dan Dingin

Cara mengatasi nyeri lutut alami lainnya yakni dengan menggunakan kompres panas dan dingin. Metode ini dapat membantu meredakan nyeri dan peradangan pada lutut.

Pada kompres panas, kamu bisa coba menggunakan bantal pemanas, kantong air panas, atau handuk yang dibasahi dengan air panas. Pastikan suhunya tidak terlalu panas agar tidak membakar kulit.

Sementara jika ingin melakukan kompres dingin, gunakan es batu atau kantong es yang dibungkus dengan kain tipis atau handuk agar tidak langsung bersentuhan dengan kulit.

Kemudian, tempatkan kompres pada area yang nyeri selama sekitar 15-20 menit setiap 1-2 jam sekali.

3. Konsumsi Makanan Antiinflamasi

Perbanyak konsumsi makanan antiinflamasi juga dapat membantu mengurangi peradangan dan meredakan nyeri pada lutut. Beberapa makanan dengan kandungan antiinflamasi tersebut yakni ikan berlemak, jahe dan kunyit, kacang-kacangan dan biji-bijian, sayur dan buah berwarna yang kaya antioksidan, dan cabai merah.

4. Over-the-Counter (OTC)

Kamu bisa coba mengonsumsi obat yang dijual bebas tanpa resep untuk mengatasi nyeri lutut. Misalnya dengan mengonsumsi beberapa obat OTC berikut:

  • Analgesik, obat penghilang rasa sakit seperti ibuprofen atau aspirin untuk membantu mengurangi nyeri dan peradangan.
  • Acetaminophen, obat ini juga dapat digunakan untuk mengurangi rasa sakit, tetapi tidak memiliki efek antiinflamasi.

5. Obat Antiinflamasi Nonsteroid (NSAID)

Ada juga beberapa jenis obat nyeri lutut lainnya yang cukup efektif, yakni:

  • NSAID yang Diresepkan Dokter, seperti naproxen atau meloxicam untuk mengatasi peradangan dan nyeri yang lebih parah.
  • Kortikosteroid, dalam beberapa kasus, injeksi kortikosteroid langsung ke sendi lutut dapat memberikan peredaan yang cepat dari peradangan dan nyeri.

6. Terapi

Terapis fisik biasanya dirancang untuk menguatkan otot-otot di sekitar lutut, meningkatkan fleksibilitas, dan meningkatkan postur tubuh. Misalnya dengan latihan penguatan, peregangan, dan latihan keseimbangan untuk meningkatkan stabilitas dan mobilitas lutut. Penggunaan penyangga lutut atau penopang khusus selama terapi juga mungkin diperlukan untuk mengurangi tekanan pada sendi lutut dan memberikan dukungan ekstra selama aktivitas sehari-hari.

Itu dia beberapa penyebab nyeri lutut yang perlu diwaspadai. Jika kamu mengalami masalah lutut atau terkait sendi dan saraf lainnya, coba lakukan konsultasi ke Klinik Neuro Care by Klinik Pintar.

Konsultasikan Segera

Salah satu klinik saraf Jakarta terbaik ini terletak di Jl.Wijaya I no. 1 Petogogan Kebayoran Baru Jakarta Selatan DKI Jakarta. Kamu bisa melakukan pemeriksaan dengan dokter profesional yang didukung oleh fasilitas modern. Bahkan, ada beragam promo menarik yang bisa dinikmati, lho.

Sumber:

Cleveland Clinic. Knee Pain+.

WebMD. What’s Causing My Knee Pain.

Mayo Clinic. Knee Pain.

Verywell Health. Causes of Knee Pain and Treatment Options.

Healthline. 8 Natural Home Remedies for Knee Pain.

Amankan Jadwal Anda di Klinik